Nintendo Bocorkan Tanggal Rilis Konsol Handheld Nintendo Switch 2

Jedadulu
0
Gambar: Nintendo Switch 2 Dengan Docking Terpisah. (Sumber: Nintendo).

 

Nintendo akhirnya mengonfirmasi tanggal rilis konsol handheld terbaru mereka, yaitu Nintendo Switch 2, yang akan diluncurkan pada 2 April 2025. Sebelumnya beredar rumor bahwa Switch 2 akan dirilis pada akhir Maret 2025, namun tanggal peluncuran ini sedikit lebih mundur.

 

Dalam pengumuman tersebut, Nintendo juga mengungkapkan bahwa acara peluncuran akan dilakukan melalui "Nintendo Direct", sebuah acara virtual yang dimulai pukul 06.00 pagi waktu AS (sekitar pukul 21.00 WIB). Pada acara ini, Nintendo kemungkinan akan mengungkapkan desain, spesifikasi lengkap, harga, dan wilayah penjualan Switch 2.

 

Rumor yang beredar menyebutkan bahwa konsol ini akan mulai dijual pada Juni 2025 dengan harga yang diperkirakan mirip dengan Nintendo Switch OLED, sekitar 349 dolar AS (Rp 5,6 juta), atau lebih mendekati harga Steam Deck, yang sekitar 399 dolar AS (Rp 6,4 juta).

 

Desain Nintendo Switch 2

 

Pada 16 Januari 2025, Nintendo merilis video "First-look trailer" di YouTube yang menunjukkan desain Switch 2. Konsol baru ini memiliki layar lebih besar, 8,4 inci dengan panel OLED dan bezel lebih tipis dibandingkan model sebelumnya, yang berukuran 6,2 inci (Switch pertama) dan 7 inci (Switch OLED).

 

Perubahan signifikan juga terlihat pada Joy-Con yang kini lebih besar dan seluruhnya berwarna hitam. Joystick kiri berwarna biru, sementara joystick kanan berwarna merah, menggantikan kombinasi warna cerah pada Switch pertama. Joy-Con kanan juga dilengkapi dengan tombol persegi misterius dan tombol trigger baru di sebelah tombol L/R. Switch 2 kini menggunakan mekanisme lepas pasang berbasis magnet untuk memudahkan pemutusan dan penyambungan, menggantikan mekanisme slider pada model pertama.

 

Fitur Lain dan Game di Switch 2

 

Nintendo Switch 2 juga memiliki port USB-C tambahan di bagian bawah dan stand baru yang memungkinkan layar diposisikan di berbagai sudut di atas permukaan datar. Konsol ini mendukung aksesori tambahan, seperti docking terpisah, dan kompatibilitas dengan game dari Switch generasi pertama.

 

Dalam trailer yang dipublikasikan, terlihat bahwa Switch 2 dapat menjalankan game terbaru, seperti Mario Kart 9, Super Mario 3D terbaru, Metroid Prime 4: Beyond, dan Pokemon Legends: Z-A. Beberapa game petualangan lain, seperti Yooka-Replaylee, My Time at Evershine, dan Bestiario juga akan hadir di Switch 2.

 

Electronic Arts (EA) juga mengonfirmasi akan merilis game-game seperti EA Sports FC, Madden, dan The Sims untuk Switch 2. Menariknya, Switch 2 akan mendukung backward compatibility, memungkinkan pengguna memainkan game-game dari Switch pertama.

 

Dengan berbagai peningkatan fitur dan game menarik, Nintendo Switch 2 siap menjadi penerus sukses bagi konsol handheld populer ini.

 

(dmr)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)